Soal Informatika Kelas 9 - Dampak Sistem Informasi Pada Jaringan Publik dan Private

Gambar diambil dari: https://webemax.co.uk/information-communication-technology/

Kehadiran Information and Communication Technology (ICT) membuat duania makin kecil dan komunikasi diberbagai sektor juga makin mudah. Human communication di berbagai belahan dunia dapat dilakukan setiap saat tanpa dibatasi waktu dan tempat. Dampak ICT bukan hanya melandaperusahaan atau organisasi privat, tetapi juga organisasi publik.

Ok, Sahabat Pojok! untuk mengetahui tingkat pemahaman Sahabat pojok terhadap dampak sistem informasi pada jaringan Publik dan Private pada bab Teknologi Informasi dan Komunikasi, mata pelajaran Informatika Kelas 9. Kali ini sang guru akan berbagi soal latihan. Silahkan bisa sahabat pojok kerjakan soal dibawah ini.

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a,b, c dan d di depan jawaban yang benar!

1. Instrumen baru yang digunakan dalam memberikan pelayanan publik secara lebih efektif dan efisien 
    yaitu... .
    a. e-ktp
    b. e-government
    c. e-commerce
    d. e-digital
2. Prospek e-government di Indonesia ditentukan oleh... .
    a. Pelaksanaan UMKM
    b. Penggunaan media sosial
    c. banyaknya pengguna kuota
    d. regulasi pemerintah
3. Perhatikan pernyataan berikut!
    (1) Mempercepat arus informasi
    (2) mempermudah akses terhadap informasi terbaru
    (3) maraknya kemiskinan
    (4) memiliki banyak dampak positif dalam dunia pendidikan.
    Berikut dampak positif informasi secara publik ditunjukkan oleh nomor... .
    a. (1), (2) dan (3)
    b. (1), (2), dan (4)
    c. (1) dan (2)
    d. (2), (3), dan (4)
4. Berikut yang bukan dampak negatif informasi secara publik... .
    a. konten negatif yang berkembang pesat
    b. membuang-buang waktu untuk hal yang tidak berguna.
    c. mengabaikan tugas dan juga pekerjaan
    d. Menjadikan penghasilan utama
5. Teknologi yang digunakan untuk mengolah data termasuk memproses, mendapatkan , menyusun,             menyimpan, dan memanipulasi data dalam berbagai cara untuk menghasilkan informasi yang                 berkualitas disebut... .
    a. teknologi informasi
    b. pengetahuan
    c. internet
    d. media sosial 

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan jelas dan benar!

1. Terangkan hubungan antara era internet dan media sosial dengan adanya konsekuensi informasi!
2. Tuliskan hubungan antara pemetaan demografi dengan kegiatan administrator!
3. Terangkan tentang dampak positif informasi secara publik dalam mempercepat arus informasi!
4. Sebutkan tentang dampak negatif informasi secara publik!
5. Jelaskan manfaat dari hasil analisis berdasarkan rekam jejak akses data. 

Untuk melihat kunci jawaban + pembahasan silahkan klik lihat.


Semoga bermanfaat, dan salam sahabat Pojok!!!!





Diberdayakan oleh Blogger.