Soal Seleksi Kompetensi PPPK Berbasis Kurikulum Merdeka Part #07


Allow apa kabar Sahabat pojok pejuang PPPK 2022 dimanapun berada. Kali ini saya melanjutkan latihan soal-soal untuk persiapan menghadapi ujian seleksi PPPK tahun 2022 khususnya untuk yang kompetensi teknis. Nah jadi simak terus postingangan kami dan jangan lupa di share kepada kawa kawan Pejuang PPPK yang lainnya.
 

Ok, Sahabat pojok kita langsung saja ke soal PPPK kali ini:

1. Dalam proses pembelajaran bu Rani melaksanakan penilaian dimana penilaian tersebut melibatkan peserta didik. Peserta didik diberikan Instrumen penilaian untuk menilai diri sendiri dan temannya. Hal ini membuat peserta didik senang, karena membuat mereka percaya diri dengan penilaian tersebut. kegiatan ini termasuk jenis penilaian…

a. assessment for learning
b. assessment to learning
c. assessment of learning
d. assessment as learning
e. assessment up learning

Kunci jawaban:

d. assessment as learning

2. Proses pembelajaran Pak Soef memberikan kuis kepada serta didiknya untuk melihat kemajuan peserta didiknya. Penilaian yang diberikan oleh Pak Soef ini termasuk dalam pendekatan penilaian... .

a. Assesment For Learning
b. Assesment To Learning
c. Assesment Of Learning
d. Assesment As Learning
e. Assesment Up Learning

Kunci Jawaban : 

a. assessment for learning

3. Pada pendidikan abad ke-21, kompetensi collaboration sangat penting karena peserta didik dapat… .

a. menghasilkan mengembangkan dan mengimplementasikan ide-ide mereka secara kreatif baik secara mandiri maupun kelompok
b. mengkomunikasikan ide-ide dan gagasan secara efektif menggunakan media lisan, tertulis maupun tehnologi
c. bekerja sama dalam sebuah kelompok dalam memecahkan permasalahan yang ditemukan
d. mengidentifikasi, menganalisis, menginterpretasikan dan mengevaluasi bukti-bukti, argument, klaim dan data-data yang tersaji secara luas melalui pengkajian secara mendalam, serta merefleksikannya dalam kehidupan sehari-hari

Kunci Jawaban:

c. bekerja sama dalam sebuah kelompok dalam memecahkan permasalahan yang ditemukan

4. Kurikulum 2013 proses pembelajaran menggunakan pendekatan saintifik, artinya yaitu…

a. mengembangkan Kompetensi Dasar berdasar pada prinsip akumulatif, saling memperkuat (reinforced) antar mata pelajaran
b. mengembangkan kompetensi dasar berdasar pada prinsip akumulatif saling memperkaya (enriched) antar mata pelajaran
c. menyeleksi nilai dan budaya, mana yang perlu dipertahankan dan mana yang harus dimiliki oleh siswa
d. kurikulum harus mengandung hal-hal baru sehingga dapat membantu siswa untuk dapat mengembangkan setiap potensi yang dimilikinya
e. Pembelajaran yang mendorong Siswa lebih mampu dalam mengamati, menanya,  mengumpulkan informasi, mengasosiasi atau menalar dan mengkomunikasikan
Kunci Jawaban: 
e. Pembelajaran yang mendorong Siswa lebih mampu dalam mengamati, menanya,  mengumpulkan informasi, mengasosiasi atau menalar dan mengkomunikasikan

5. Dalam setiap pembelajaran Pak Chandra selalu mengadakan penilaian untuk melihat daya serap siswa terhadap materi yang telah diberikan merupakan prinsip pembelajaran… .

a. sistematis
b. beracu kriteria
c  terpadu
d. objective
e. akuntabel

Kunci Jawaban: 

c. terpadu

Diberdayakan oleh Blogger.